[REVIEW] : Beauty Treats Cream Blush Palette


Hello semua apa kabar?
Kali ini aku mau mereview Blush on andalan aku. Sama seperti liquid lipstick, Beauty Treats ini juga udah lama aku beli cuma lupa tepatnya kapan. Mungkin udah 6 bulanan Beauty Treats ini mengisi beauty caseku hehehehehe. Awalnya aku keracunan mak Hani salah satu anggota Atom Carbon Blogger. Dari Mak Hani aku tahu kalau Beauty Treats ini pigmented banget makanya aku memutuskan untuk beli. Karena aku memang perlu blush palette juga sih. Kita intip yuk gimana penampakan si Beauty Treats Cream Blush Palette ini
Packagingnya simple terbuat dari wadah plastik hitam dan bening, dibagian tutupnya terdapat tulisan berwarna silver. Biasa banget menurut aku tempatnya. Punyaku agak pecah dibagian tutup karena kegencet - gencet di beauty case karena kepenuhan sepertinya aku harus beli 1 lagi beauty case yang besar hehehehhe.
Ada 10 pilihan warna cantik yang pigmented banget. Gak semua warna pernah aku pakai. Warna favorit aku Peach no 3 dari kiri atas ( Tengah baris atas ). Biasanya dalam pemilihan warna aku mencocokan baju yang aku pakai sama mood aku saat itu hehehehe kayanya moodnya lebih banyak ke peach hahahahahha.
Maaf pengambilan fotonya kurang cantik hahahahahha. Ini pilihan warna - warnanya saat aku swatch ditangan, warnanya benar - benar pigmented banget cuma di foto ini aku lupa memakai blitz padahal aku sedang berada diruangan yang pencahayaannya kurang mau foto lagi tapi gak keburu yowis akhirnya pakai foto ini maaf ya. Aslinya pigmented banget kok makanya harus hati - hati saat mengaplikasikannya. Tektur blush ini agak creamy kecuali yang orange agak powdery.

Ini bagian belakangnya sengaja aku zoom supaya keliatan ingredientsnya. Overall aku suka sama warnanya yang pigmented banget. Harganya sekitar 130 - 150 ribu (sumber dari Instagram soalnya aku lupa harganya saat aku beli ) dan dengan harga segitu aku bisa dapatin 10 warna blush yang cantik - cantik lebih murah dibanding beli satuan.

Kesimpulan :
( + ) Harganya ramah dikantong
( + ) Pigmented banget
( + ) Ada 10 pilihan warna - warna cantik yang bisa kamu pilih

( - ) Tempatnya kurang ok kalau tidak hati - hati bisa pecah
( - ) Gak mudah didapat, harus beli online

Rate : 9/10
Repurchase?Belum tahu tapi kemungkinan yess








2 komentar:

  1. Lucu ya pallete nya lengkap , kayanya kalo ada variasi bronzer lebih asik lagi

    jtanstyle.blogspot.com

    BalasHapus
  2. Iya palletenya lengkap sist.. iya kalo ada variasi bronzer lbh enak lagi..

    BalasHapus